Kegiatan Kajian Ilmiah pra-Kuliah / Ad-Daurah al-‘ilmiyyah Sekolah Tinggi Agama Islam As-Sunnah Tahun Akademik 2023-2024 M / 1445 H.

Kegiatan Mahasiswa

,

news

Kegiatan Kajian Ilmiah pra-kuliah atau yang lebih dikenal dengan Ad-Daurah al-Ilmiyyah merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Sekolah Tinggi Agama Islam As-Sunnah Ketika memulai tahun akademik baru. Kegiatan ini dilaksanakan sebelum dimulainya kegiatan perkuliahan (KBM) di kelas, dan kegiatan ini berada dibawah naungan Biro Kegiatan Ekstrakurikuler Mahasiswa STAI As-Sunnah atas pengawasan Wakil Ketua III bidang Kemahasiswaan dan Alumni. Pada tahun ini, kegiatan kajian ilmiah pra-kuliah diadakan mulai hari kamis, 10 Agustus 2023 – rabu, 16 Agustus 2023.

Kegiatan ini bertujuan untuk menambah wawasan keilmuan mahasiswa/I dan sebagai persiapan untuk menghadapi kegiatan perkuliahan pada tahun akademik yang baru. Dalam kegiatan ini, beberapa kajian ilmiah dilaksanakan dengan pemateri dan tema yang berbeda-beda, contohnya adab guru dan murid, pentingnya menuntut ilmu syar’I, bagaimana berkomunikasi secara efektif  dan lain sebagainya. Pada kajian ilmiah ini juga dibahas 2 matan ilmiah dalam bidang Aqidah yaitu matan Kasyfu Syubuhat dan al-Ushul as-Sittah. Seluruh kajian ilmiah ini disampaikan dengan mengggunakan Bahasa Arab sehingga mahasiswa/I terlatih dalam berkomunikasi dengan Bahasa Arab yang memang menjadi tujuan kampus STAI As-Sunnah.

Selain kajian ilmiah, pada rangkaian kegiatan ini juga diadakan pelatihan desain grafis untuk mahasiswa yang memiliki minat dan bakat dalam bidang tersebut. Pelatihan desain grafis ini dilaksanakan oleh divisi KOMINFO Badan Eksekutif Mahasiswa STAI As-Sunnah, pada akhir pelatihan dibuat perlombaan desain poster dakwah bagi peserta yang mengikuti pelatihan.  Selain itu, juga diadakan beberapa perlombaan antar kelas supaya menambah motivasi mahasiswa/I dalam berkompetisi dan bersaing. Kegiatan Kajian Ilmiah / Ad-Daurah al-Ilmiyyah ini ditutup dengan malam penutupan dan pembagian hadiah perlombaan serta sertifikat penghargaan bagi panitia kegiatan ini.

Dengan adanya rangkaian kegiatan ini, diharapkan mahasiswa/I STAI As-Sunnah lebih semangat dalam menghadapi tahun akademik baru,  serta bertambahnya wawasan keilmuan mereka sehingga bisa bermanfaat setelah selesainya masa studi di STAI As-Sunnah Deli Serdang.

Tags :

Kegiatan Mahasiswa

,

news

Share This :